Jumat, 01 Maret 2019

The Recording Proses


CHAPTER 2
THE RECORDING PROCESS

1. Pengertian Akuntansi
Akuntansi (accounting) dapat dipahami sebagai suatu proses kegiatan mengolah data
keuangan(input) agar menghasilkan informasi keuangan (ouput) yang bermanfaat bagi pihak-
pihak yang berkepentingan dengan perusahaan atau organisasi ekonomi yang bersangkutan.
Transaksi adalah kejadian atau situasi yang mempengaruhi posisi keuangan perusahaan,atau
yang mengakibatkan berubahnya jumlah atau komposisi persamaan antara kekayaan dan sumber
pembelanjaan.

2. Proses Pencatatan Transaksi Keuangan
Setiap transaksi keuangan yang dilakukan harus disertai dengan bukti. Bukti merupakan
salah satu bentuk pertanggungjawaban pelaksanaan kerja pada atasan bahwa transaksi telah
dilakukan. Berikut macam-macam bukti transaksi :

Bukti transaksi internal
 Memo antar bagian : dibuat oleg bagian-bagian yang terdapat dalam perusahaan untuk
kepentingan perusahaan itu sendiri. Digunakan sebagai dasar pencatatan selanjutnya.
 Memorial post : merupakan bukti yang menunjukkan adanya keputusan.

Bukti transaksi eksternal
 Faktur : adalah bukti penjualan barang yang dilakukan secara kredit yang dibuat oleh
pihak penjual dan diberikan kepada pihak pembeli. Dibuat rangkap, yang asli diberikan
kepada pembeli sebagai bukti pencatatan pembelian barang, sedangkan salinannya
dipegang oleh penjual sebagai bukti pencatatan penjualan barang.
 Kwitansi : merupakan bukti transaksi bahwa yang bersangkutan telah menerima uang
atau telah membayar secara tunai.
 Nota kredit : bukti transksi penerimaan kembali barang yang telah dijual secara
kredit(retur penjualan), atau pengurangan faktur karena barang sebagian rusak atau
kualitas yang tidak sesuai barang dengan pemesanan.

 Nota debit : bukti transaksi pengiriman kembali barang yang telah dibeli karena sebagian
barang yang beli ada yang rusak atau tidak sesui pesanan.
 Cek : adalah surat perintah yang dibuat oleh pihak yang mempunyai rekeningdi
Bank,agar Bank membayar sejumlah uang kepada pihak yang namanya tercantum dalam
cek tersebut. Pihak-pihak yang berhubungan dalam pengeluaran cek terssebut adalah :
 Pihak penarik, yaitu pihak yang mengeluarkan dan menandatangani cek tersebut.
 Pihak penerima, yaitu pihak yang menerima pembayaran cek tersebut.
 Bilyet giro : merupakan surat perintah dari nasabah suatu bank kepada bank yang
bersangkutan, untuk memindahbukukan sejumlah uang dari rekeningnya kedalam
rekening yng namanya tertulis dalam bilyet giro pada bank yang sama atau bank yang
lain. Penggunaan bilyet giro dalam lalu lintas pembayaran dianggap lebih praktis dan
memudahlan administrasi pada bank-bank yang bersangkutan.
3. Analisis Bukti Transaksi
Bukti transaksi adalah bukti adanya peristiwa yang berhubungan dengan keuangan.
Fungsinya sebagai dasar pencatatan akuntansi, sebagai bukti tertulis bila terjadi peristiwa hukum
dimasa yang akan datang,dan sebagai dasar, pencatatan,penerimaan,pengeluaran keuangan. Jadi,
fungsi Analisis Bukti Transaksi yaitu untuk menentukan apakah perkiraan haru didebet atau
dikredit.

4. Jurnal
Merupakan catatan yang tersusun secara sistematis dan berdasarkan kronologis dari
transaksi-transaksi finansial yang jumlahnya dan keterangannya ringkas. Jurnal disebut juga
“book of original entry”.

Fungsi Jurnal :
 Fungsi pencatatan ~ artinya semua transaksi yang terjadi berdasarkanbukti dokumen yang
ada harus dicatat seluruhnya.
 Fungsi historis ~ artinya transaksi dicatat sesuai kejadian waktunya.
 Fungsi analisis ~ artinya setiap transaksi yang dicatat dalam jurnal harus merupakan
analisis dari bukti-bukti transaksi..

 Fungsi instruktif ~ artinya pencatatan dalam jurnal merupakan instruksi atau perintah
untuk melakukan postingan debet/kredit kedalam buku besar.
 Fungsi informatif ~ artinya jurnal dapat memberikan informasi transaksi yang terjadi.

Jurnal terbagi menjadi 2 yaitu :

 Jurnal umum, Juirnal yang mencatat seluruh transaksi dlam satu kesatuan(berdasarkan
urutan waktu).
 Jurnal khusus, Dipergunakan untuk mencatat transaksi-transaksi secara spesifik
berdasarkan jenis.sesuai kebutuhan perusahaan.

5. Neraca saldo
Neraca saldo adalah daftar yang berisi kumpulan seluruh rekening/perkiraan Buku Besar.
Neraca saldo biasanya disiapkan pada akhir periode atau dapat disiapkan kapan saja untuk
memastikan keseimbangan Buku Besar

6. Jurnal penyesuaian
Setelah transaksi dicatat seluruhnya kedalam jurnal dan buku besar,kemudian dibuat
neraca percobaan(trial balance)yang angka-angkanya diambil dari saldo Buku Besar. Neraca
percobaan berguna untuk menguji ketepatan pencatatan transaksi kedalam buku jurnal dan buku
besar

7.Neraca jalur
Neraca jalur merupakan kertas berkolom(berlajur)yang digunakan sebagai kertas kerja
untuk mempermudah penyusunan laporan keuangan perusahaan secara sistematis. Pemakaian
neraca jalur bermanfaat bagi perusahaan dalam penyusunan laporan keuangan,memeriksa
data(rekening dan jumlah saldo)yang disajikan dalam laporan keuangan,dapat menunjukkan
bahwa prosedur-prosedur yang dilakukan untuk menyusun laporan keuangan telah
dilaksanaka,dan dapat mempermudah menentukan kesalahan yang mungkin dilakukan.

8. Jurnal penutup

Pada akhir periode setelah laporan keuangan tersusun, suatu perusahaan masih harus
membuat jurnal yaitu jurnal penutup. Jurnal penutup digunakan untuk menutup rekening-
rekening nominal yaitu pendapatan dan biaya.

9.Penyusunan laporan keuangan
Tujuan penyusunan laporan keuangan untuk memberikan informasi yang relevan pada
pihak-pihak diluar perusahaan

10.Neraca saldo setelah penutupan
Setiap perkiraan yang belum sesuai pada akhir periode akuntansi dilakukan
penyesuaian,hal ini dipandang perlu karena: ada suatu transaksi yang terjadi tetapi belum
dilakukan pencatatan pada perkiraan yang tertentu.
Melakukan pemeriksaaan dari saldo perkiraan agar menunjukkan saldo yang sebenanrnya.

11. jurnal pembalik
Jurnal pembalik ini bukan merupakan keharusan dalam proses akuntansi,akan tetapi
untuk menyederhanakan akan lebih baik bila dilakukan.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Recent Posts

Unordered List

Text Widget

Blog Archive

LATEST POSTS

CB Blogger Lab

JASA SEO CB

jam ayam

CONTOH BLOG

JASA SEO CB

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *